Assalamualaikum~
apa
kabar semuanya? semoga baik-baik aja yaaaa :)
Kali
ini gue mau share resep Lasagna karena permintaan dari teman-teman semua :)
okeey,
langsung aja yaaa~ check it out !
LASAGNA
lasagna a la Nessa :) |
Bahan yang diperlukan
:
- 500 gr lasagna kering (beli jadi di supermarket)
Saus Putih :
- 100 g mentega
- 5 sdm tepung terigu
- 750 ml susu cair
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt pala bubuk
- 1/2 sdt merica bubuk
Saus Bolognese :
- 2 sdm mentega
- 1 sdm minyak olive
- 100 g bawang Bombay cincang
- 50 g batang seledri cincang
- 100 g wortel, cincang halus
- 500 g daging sapi cincang
- 300 g daging ayam cincang
- 2 sdt garam
- 700 ml susu cair
- 500 ml kaldu/air
- 300 g tomat merah, cincang
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt pala bubuk
- 1 sdt oregano kering
- 1 sdt basil kering
Taburan :
- 2 sdm keju Cheddar parut (optional)
How to cook ?
- Rebus lasagna dengan air secukupnya dan sedikit garam hingga lunak. Angkat dan tiriskan. Sisihkan.
Saus Bolognese:
- Lelehkan mentega, tumis bawang putih, bawang Bombay, batang seledri dan wortel hingga layu.
- Tambahkan daging cincang, aduk-aduk hingga berubah warna dan kering.
- Tuangi susu dan bubuhi bumbu, aduk-aduk hingga mendidih dan susu berkurang.
- Tambahkan tomat dan kaldu, aduk-aduk dengan api kecil hingga kental.
- Masak hingga seluruh cairan susut dan kental.
- Angkat. Sisihkan.
Saus Putih:
- Panaskan mentega hingga leleh.
- Taburi tepung terigu, aduk hingga rata.
- Tuangi susu sedikit-sedikti sambil aduk hingga licin.
- Bubuhi garam, merica dan pala. Aduk-aduk hingga mendidih dan kental. Angkat.
Penyelesaian:
- Olesi pinggan tahan panas dengan mentega.
- Susun lembaran lasagna di bagian bawah pinggan hingga tertutup. Tuangkan 1/3 bagian Saus Bolognese di atasnya, ratakan.
- Taruh 1/3 bagian saus putih di atasnya. Ratakan.
- Taburi keju Parmesan. Ulangi melapis sebanyak 3 kali.
- Lapisi atasnya dengan lasagna. Beri saus Bechamel, taburi keju dan merica. Perciki sedikit minyak zaitun.
- Panggang selama 45 menit dalam oven 180 C. Diamkan selama 10 menit sebelum dipotong-potong.
Untuk 10 orang
Sumber : DetikFood
Recipe.
Foto di atas hasil
masakan gue tapi make resep dari DetikFood, hasilnya lumayan enak, gak kalah
enak sama yg ada di restaurant-restaurant berbau Italia gitu kkk gimana guys?
minat coba bikin sendiri dirumah?
Happy
Cooking
Salaam,
Nessa
Tidak ada komentar:
Posting Komentar